Senin, 11 Februari 2013

Hari Baik di Tahun Ular Air...

GONG XI FA CAI!

Masih dalam suasana Imlek saya ingin membagikan seperti apa yang "orang luar" juga bagikan kepada masyarakat Cina tentang tahun ular air.

Apa sih yang mereka cari dan mereka bagikan di tahun baru Imlek? Jawabannya adalah hari baik. Mereka mencari tahu apa yang boleh dan tidak boleh mereka lakukan, apa yang harus mereka kerjakan untuk bisa melewati hari-hari di tahun ular air ini dengan sangat baik. Kabar baiknya ternyata Alkitab juga ingin memberi tahu kita, tetapi bukan hanya untuk tahun ular air namun untuk sepanjang masa hidup kita di bumi.

1 Petrus 3 : 10 - 12
Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu. Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik, ia harus mencari perdamaian dan berusaha mendapatkannya. Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat."

Orang Kristen itu sangat enak, kita memiliki segala rahasia hidup di dalam Alkitab kita, namun herannya adalah masih banyak yang mengaku orang Kristen tetapi masih memiliki keragu-raguan dalam hidupnya, bahkan ada yang sampai bertanya kepada "orang pintar" padahal sebenarnya di dekatnya adalah TUHAN yang maha pintar dan maha tahu.

Marilah kita kembali untuk bangun hubungan yang lebih dengan TUHAN dan buktikan bahwa di tahun ular air kita dapat memiliki kualitas hidup yang selalu naik. Tahun ular air bukanlah mistis atau apapun seperti yang "orang luar" katakan, namun tahun ular air adalah sama dengan tahun-tahun yang dijadikan TUHAN untuk kita boleh menginjak dan menghancurkan "ular".

IMMANUEL!

untuk pertemanan follow
twiiter : @DavidHimapastra

Tidak ada komentar:

Posting Komentar